No image available for this title

Text

Faktor-faktor risiko terjadinya stroke pada pasien penyakit ginjal kronis stadium V yang menjalani hemodialisa di RSUP Dr. Kariadi Semarang



Latar belakang : Stroke adalah penyebab kedua kematian dan penyebab utama kecacatan neurologis di seluruh dunia. Penyakit ginjal kronis (PGK) dan penyakit ginjal stadium akhir terkait dengan peningkatan risiko yang signifikan dari stroke. Insidensi dan mortalitas stroke pada pasien PGK lebih tinggi dibandingkan populasi umum.Banyak faktor risiko stroke tradisional juga berfungsi sebagi faktor risiko untuk PGK. Stroke pada pasien dialisis juga dihubungkan dengan mortalitas yang tinggi.
Tujuan : Untuk menganalisis faktor-faktor risiko yang mempengaruhi terjadinya stroke pada pasien dengan penyakit ginjal kronis stadium V yang menjalani hemodialisa di RSUP Dr. Kariadi Semarang.
Metode : Studi kohort retrospektif pasien yang didiagnosis penyakit ginjal kronis stadium V yang menjalani hemodialisa di bagian Rekam Medis RSUP Dr. Kariadi Semarang. Data yang dikumpulkan adalah data demografi (umur, jenis kelamin,status gizi) danklinis (hipertensi, diabetes melitus, dislipidemia,penyakit jantung)laboratorium (kadar ureum, kadar kreatinin, LFG, hipoalbuminemia, anemia, asam urat) dan hemodialisa(lama hemodialisa, frekuensi HD). Dilakukan analisa bivariat dengan uji chi square, analisa multivariat dengan uji regresi logistik dan odds ratio.
Hasil : Berdasarkan analisa, penderita PGK stadium V yang menjalani HD antara yang mengalami stroke dan tidak, maka didapatkan bahwa karakteristik klinis yang memiliki hubungan dengan kejadian stroke ialah DM (p = 0,00), penyakit jantung (p = 0,01) dengan dominan HHD (p = 0,01) dan hipoalbuminemia (p = 0,02). Berdasarkan karakteristik hemodialisa yang dijalani, ternyata lama HD memiliki hubungan dengan kejadian stroke, dengan p = 0,00. Setelah dilakukan uji multivariat, penderita yang memiliki DM kemungkinan untuk mengalami stroke sebesar 0,14 kali dibandingkan pasien yang tidak memiliki DM dan HD > 12 bulan, memiliki kemungkinan untuk mengalami stroke 4,05 kali lebih besar dibandingkan pasien yang menjalani HD < 12 bulan.
Kesimpulan: Terdapat pengaruh faktor risiko DM dan lama HD terhadap kejadian stroke iskemik pada pasien PGK stadium V yang menjalani HD di RSUP Dr. Kariadi Semarang.
Kata Kunci : Stroke, PGK, hemodialisa


Ketersediaan

89/FKUD/TS/2018616.8 SUS fRak Tesis (RT)Tersedia

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
616.8 SUS f
Penerbit FK Undip : Semarang.,
Deskripsi Fisik
-
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
616.8
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain




Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this