No image available for this title

Text

HUBUNGAN ANTARA KADAR FIBRINOGEN, KADAR INTERCELLULAR ADHESION MOLECULE-1 DENGAN NILAI MEAN PLATELET VOLUME PADA PASIEN NEFROPATI DIABETIK



Latar belakang : Nefropati diabetik berkambang menjadi penyakit ginjal kronik akibat inflamasi kronis. Aktivasi platelet terjadi jika ada proses inflamasi yang mempengaruhi nilai indeks platelet, salah satunya nilai mean platelet volume (MPV). Inflamasi kronis mencetuskan disfungsi endotel serta gangguan koagulasi yang meningkatkan kadar fibrinogen dan memicu peningkatan stress oksidatif berupa molekul adhesi intersellular adhesion molecule-1 (ICAM-1). Tujuan : Membuktikan adanya hubungan antara kadar fibrinogen, kadar interceullar adhesion molecule-1 dengan nilai mean paltelet volume pada pasien nefropati diabetik. Metode : Penelitian belah lintang yang melibatkan 29 pasien nefropati diabetes. Dilaksanakan Juli-September 2018 di RSUP dr. Kariadi Semarang. Kadar fibrinogen diperiksa dengan koagulometer, kadar ICAM-1 menggunakan metode ELISA, nilai MPV menggunakan hematoanalyzer. Analisis statistik menggunakan uji hubungan pearson yang dilanjutkan uji regresi linier sederhana yang menggunakan rumus Y=a+bX dan uji hubungan spearman’s. Hasil Penelitian : Hubungan antara kadar fibrinogen dengan nilai MPV (r=0,558; p=0,002). Hasil uji regresi linier diperoleh nilai dengan R2adj sebesar 0,28 (28,6%) yang berarti terdapat pengaruh positif nilai MPV (Y) sebesar 0,006 kadar fibrinogen (X). Persamaan regresi diperoleh nilai MPV = 8,031 + 0,006 fibrinogen. Hubungan antara kadar ICAM-1 dengan nilai MPV (r=0,391; p=0,036). Kesimpulan : Terdapat hubungan positif kuat antara kadar fibrinogen dengan nilai MPV dan menggambarkan kekuatan nilai MPV terhadap kadar fibrinogen sebesar 28,6%. Kadar ICAM-1 dengan nilai MPV didaptkan hubungan positif sedang.
Kata kunci : fibrinogen, ICAM-1, MPV, nefropati diabetik.


Ketersediaan

013/FKUD/TS/2019616.46 ANN hRak Tesis (RT)Tersedia

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
616.46 ANN h
Penerbit FK Undip : Semarang.,
Deskripsi Fisik
-
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
616.46
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain




Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this